News " Cara Tepat Mengganti "V Belt All Honda Beat" Secara Berkala "

Motor yang memiliki spesifikasi Transmisi Otomatis atau sering di bilang dengan bebek Skutik, sekarang ini sudah tidak asing lagi, dan sangat laris manis sekali khususnya di pasar Otomotif tanah air tercinta (Indonesia), karena bebek Skutik sangatlah mudah dan simpel di kendarai. Nah apabila Brosis memiliki Skutik janganlah lupa melakukan perwatan secara berkala, agar performanya tetap terjaga.




Untuk merawat CVT pada motor matic yaitu Honda beat ini tidaklah susah, tetapi kita perlu perwatan secara berkala dan rutin, terutama pada CVT di dalam CVT ini komponen yang perlu di perhatikan adalah V-Belt, mengapa V-Belt perlu di perhatikan, karena V-Belt berfungsi sebagai penerus putaran mesin ke roda belekang.



Cara Tepat Mengganti "V Belt All Honda Beat" Secara Berkala
V Belt Honda Beat

Untuk Mengetahui Gejala dan Penyakit V Belt Honda Beat (Tanda-tanda V-Belt Harus Segera di Ganti)

1. Motor bergetar pada saat berjalan
2. Laju Motor tersa tersendat-sendat
3. Bila V-Belt di lihat secara fisik, terus mengalami retak-retak dan hampir putus.

Nah dari tiga gejala dan penyakit V-Belt di atas, ini merupakan tanda-tanda dan mengindikasikan V-Belt wajib di ganti. Dan apabila di paksakan bisa mengalami putus dan sangat berbahaya bagi pengendaraan saat dalam posisi mengebut di jalanan tiba-tiba V-Belt putus. lantas bagaimana cara yang tepat dalam mengganti V-Belt secara berkala.???


Cara yang Tepat Mengganti V Belt Secara Berkala


Melakukan pergantian V-Belt Hoda Beat secara berkala dan menurut buku panduan untuk batas maksimum yaitu pada kilo meter 24 ribu. Ini kita berbicara pergantian secara berkala, bila kita sudah menempuh jarak sejauh 24000 Km, namun bila sebelum menempuh batas maksimum pergantian berkala tadi, sedangkan penyakit atau gejala pada V-Belt sudah ada, tidak ada salahnya lakukan pergantian di awal, ini akan lebih menjamin dan menjaga performa tetap josss.

Sedangkan untuk melakukan pengecekan berkala di 8000 Km atau bila ingin di itung dengan bulan lakukanlah pengecekan seluruh CVT  4 (Empat) sekali, untuk memastikan keseluruhan komponen CVT Honda Beat Brosis semua.
Oke Brosis, sampai di sini dulu pembahasan mengenai Cara Tepat Mengganti "V Belt All Honda Beat" Secara Berkala  semoga bermanfaat dan terima kasih atas kunjungannya.

0 Response to "News " Cara Tepat Mengganti "V Belt All Honda Beat" Secara Berkala ""

Post a Comment