Mak Nyus " Resep Membuat Jamur Crispy Yang Enak dan Gurih "

Resep Mama Ku - Haii sahabat resep mama ku,, ketemu lagi dengan saya yang akan membagikan tentang aneka resep kue dan cemilan, kali ini kita akan membahas tentang Jamur Crispy, Yupz,, Jamur Crispy ini sangat cocok di jadikan cemilan kalau pas lagi nongkrong bareng sama sahabat dan keluarga kita, tidak hanya karna rasa nya yang enak dan gurih namun juga karna proses pembuatan nya yang gak terlalu ribet.
Penasaran sama apa aja bahan yang dibutuhkan untuk membuat cemilan jamur crispy ini? Yuk,, Langsung saja kita simak resep dibawah ini.

Bahan Yang Disiapkan Untuk Membuat Jamur Crispy :
- Jamur Tiram Yang Masih Segar Secukupnya
- 500 gram tepung terigu
- 150 gram tepung beras
- 50 gram tepung maizena
- 1/2 sendok garam
- 2 bungkus penyedap rasa
- 1 sendok baking powder

Cara Membuat Jamur Crispy Yang Enak dan Gurih :
1. Sobek sobek jamur tiram sesuai selera anda.
2. Campurkan tepung terigu, tepung beras, tepung maizena, baking powder, garam dan penyedap rasa kedalam satu wadah dan aduk hingga tercampur merata. Sisihkan
3. ambil wadah yang cukup lalu beri 1 gelas air dan 1 bungkus penyedap rasa, lalu aduk hingga tercampur. Sisihkan
4. Jika sudah ambil jamur lalu celupkan kedalam air angkat dan masukan kedalam campuran tepung. lalu aduk aduk hingga jamur lengket dengan tepung.
5. jika sudah goreng dengan minyak panas sampai jamur berwarna kecoklatan dan matang. lalu angkat dan tiriskan.
6. taruh di piring dan jamur siap untuk disajikan.

Tips Wajib Baca !
Jika anda ingin jamur terasa lebih sedap, anda tinggal menambahkan raburan bumbu penyedap yang banyak tersedian di pasar dan di swalayan dengan aneka macam rasa seperti balado, barbeque, jagung panggang dan keju..dan makan bersama sama dengan mayonaise dan saos sambal.
Namun jika anda ingin mencoba Kue Tradisional jangan lupa untuk membaca Resep Kue Klepon Yang Lembut dan Kenyal kami.
Trimakasih anda telah membaca Resep kami, Semoga Resep kami dapat bermanfaat untuk menambah ilmu membuat kue anda, dan jangan lupa untuk membaca resep - resep kue lain nya hanya di Resep Mama Ku,,  Selamat Mencoba. :)

0 Response to "Mak Nyus " Resep Membuat Jamur Crispy Yang Enak dan Gurih ""

Post a Comment